Minum Kopi Setiap Hari Dapat Menurunkan Risiko Cedera Ginjal Akut

Minum Kopi Setiap Hari Dapat Menurunkan Risiko Cedera Ginjal Akut

Kopi telah menjadi minuman yang paling banyak orang konsumsi setelah air putih. Kopi juga dapat memberi sejumlah manfaat kesehatan berdasarkan sejumlah penelitian. Yang terbaru, kopi juga dapat mengurangi risiko cedera ginjal akut (AKI) daripada mereka yang tidak minum kopi. Jadi ada banyak alasan bagi Anda untuk memulai hari dengan minum secangkir kopi. Mengonsumsi setidaknya satu cangkir kopi berdampak positif untuk ginjal.

Laporan penelitian tersebut telah terbit di jurnal akses terbuka Kidney International Reports. Jurnal tersebut dapat kamu akses secara daring. Dengan judul “Coffee Consumption May Mitigate the Risk for Acute Kidney Injury: Results From the Atherosclerosis Risk in Communities Study.”

Penelitian dari ilmuwan Johns Hopkins Medicine menunjukkan, minum kopi jumlah berapa pun setiap hari memiliki risiko AKI 15% lebih rendah. Pengurangan terbesar teramati pada kelompok yang minum dua hingga tiga cangkir sehari. Dengan risiko sekitar 22 persen hingga 23 persen lebih rendah.

Minum Kopi Setiap Hari Dapat Menurunkan Risiko Cedera Ginjal Akut

Penulis studi Chirag Parikh mengatakan, bahwa kita sudah tahu bahwa minum kopi secara teratur telah berkaitan dengan pencegahan penyakit kronis. Juga penyakit degeneratif termasuk diabetes tipe 2, penyakit kardiovaskular dan penyakit hati.

“Kami sekarang dapat menambahkan kemungkinan pengurangan risiko AKI ke daftar manfaat kesehatan dari kafein yang terus bertambah,” kata Parikh.

Gejala AKI

AKI, seperti menurut National Kidney Foundation, adalah ketika tiba-tiba gagal ginjal atau kerusakan ginjal dalam beberapa jam atau beberapa hari. Hal ini menyebabkan produk limbah menumpuk di dalam darah, sehingga sulit bagi ginjal untuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh.

Gejala AKI berbeda tergantung pada penyebabnya. Termasuk, terlalu sedikit urin yang keluar dari tubuh, pembengkakan di kaki dan pergelangan kaki dan di sekitar mata. Kemudian kelelahan, sesak napas, kebingungan, mual, sakit dada dan dalam kasus yang parah, kejang atau koma. Gangguan ini paling sering terlihat pada pasien rawat inap yang ginjalnya terpengaruhi oleh stres dan komplikasi medis dan bedah.

Para peneliti menggunakan data dari Studi Risiko Aterosklerosis dalam Komunitas. Sebuah survei berkelanjutan tentang penyakit kardiovaskular di empat komunitas AS. Para peneliti menilai 14.207 orang dewasa antara tahun 1987 dan 1989 dengan usia rata-rata 54 tahun.

Peserta menerima survei tujuh kali selama periode 24 tahun untuk mengetahui jumlah cangkir kopi yang mereka konsumsi per hari. Nol, satu, dua hingga tiga, atau lebih dari tiga. Selama periode survei, tercatat 1.694 kasus cedera ginjal akut.

Beberapa Faktor

Ketika memperhitungkan karakteristik demografis, status sosial ekonomi, pengaruh gaya hidup dan faktor makanan, ada risiko AKI 15 persen lebih rendah untuk peserta yang mengonsumsi kopi dalam jumlah berapa pun daripada mereka yang tidak.

Ketika menyesuaikan dengan komorbiditas tambahan, seperti tekanan darah, indeks massa tubuh (BMI), status diabetes, penggunaan obat antihipertensi dan fungsi ginjal, individu yang minum kopi masih memiliki risiko 11 persen lebih rendah terkena AKI daripada mereka yang tidak meminum kopi.

“Kami menduga bahwa alasan dampak kopi pada risiko AKI mungkin karena senyawa aktif biologis yang terkombinasikan dengan kafein. Atau hanya kafein itu sendiri yang meningkatkan perfusi dan pemanfaatan oksigen di dalam ginjal,” kata Parikh.

“Fungsi ginjal yang baik dan toleransi terhadap AKI, tergantung pada suplai darah dan oksigen yang stabil.”

Perlu lebih banyak penelitian, kata Parikh, untuk menentukan mekanisme perlindungan yang mungkin dari konsumsi kopi untuk ginjal, terutama pada tingkat sel.

“Kafein telah didalilkan untuk menghambat produksi molekul yang menyebabkan ketidakseimbangan kimia dan penggunaan terlalu banyak oksigen di ginjal,” jelasnya. “Mungkin kafein membantu ginjal mempertahankan sistem yang lebih stabil.”

Parikh dan rekan-rekannya mencatat bahwa aditif kopi seperti susu, setengah-setengah, krimer, gula atau pemanis juga dapat mempengaruhi risiko AKI dan memerlukan penyelidikan lebih lanjut.

Artikel ini telah terbit di National Geographic Indonesia

Minum Kopi Setiap Hari Dapat Menurunkan Risiko Cedera Ginjal Akut

Desain website oleh Cahaya TechDev – Klub Cahaya

About the author : Evitaaa
Tell us something about yourself.

Mungkin Anda Menyukai

Dukungan & komentar!

Biar Karya Bicara
Ambil bagian, mainkan peran hidupmu!

Komentar

No comments yet

Download / Install Aplikasi Klub Cahaya

Hai, sahabat Cahaya! Ini cara download dan install aplikasi Klub Cahaya ke HP kamu. Mudah, cepat dan tidak butuh banyak memori.

Klik "Add Klub Cahaya to Home screen".

Refresh layar jika tidak muncul.

Klik "Add". Selesai.

Tunggu beberapa saat.

Klub Cahaya terinstall; icon muncul di layar HP.

Happy time bersama Klub Cahaya!!!