Gajah Si Jago Berenang

Gajah Si Jago Berenang

Gajah adalah mamalia besar dari famili Elephantidae dan ordo Proboscidea. Secara tradisional, terdapat dua spesies yang kita akui, yaitu Gajah Afrika dan Gajah Asia, walaupun beberapa bukti menunjukkan bahwa Gajah Semak Afrika dan Gajah Hutan Afrika merupakan spesies yang berbeda.

Hewan ini hidup dengan kelompok kecil yang memiliki pimpinan betina yang berumur senior. Sementara, kebanyakan jantan muda hidup dalam kawanan yang terpisah dari para betina senior. Gajah bisa hidup sampai umur 80 tahun atau lebih di penangkaran, tetapi hanya bisa hidup sampai usia 60 tahun di alam liar.

Gajah merupakan mamalia golongan besar dan satu-satunya mamalia yang tidak bisa melompat. Namun, gajah merupakan perenang yang handal. Mereka mampu berenang selama 6 jam tanpa henti dan menempuh jarak sekitar 50 km. Sebagai perenang handal, gajah adalah hewan yang sangat suka dengan air. Mereka cenderung berada di dekat air.

Gajah Si Jago Berenang

Peran Gajah Terhadap Lingkungan

Gajah merupakan sebagai spesies kunci di alam liar, karena pengaruhnya yang cukup besar terhadap lingkungan. Gajah merupakan penjaga keseimbangan ekosistem di hutan. Peranny yaitu sebagai penyebar benih tumbuh tanaman atau pepohonan di dalam hutan.

Gajah di Afrika telah tercatat menempuh jarak kurang lebih 50 kilometer untuk melintasi air dan berenang selama enam jam terus-menerus dengan kecepatan rata-rata 2,1 km/jam.

Satu-satunya kendala yang membuat gajah kesulitan saat mereka harus berenang di laut adalah keadaan lapar dan haus. Gajah terbilang tidak mudah lelah ketika berenang. Namun jika hal itu terjadi, gajah biasanya akan beristirahat selama beberapa saat dengan cara mengapung.

Gajah kerap kita temukan di savana, padang rumput, dan hutan. Akan tetapi, mereka mampu menguasai berbagai jenis habitat lain seperti gurun, rawa, bahkan dataran tinggi daerah tropis dan subtropis di Afrika dan Asia.

Hewan ini bermigrasi secara musiman bergantung pada ketersediaan makanan dan air. Ingatan atau memori merupakan hal yang penting dalam hal ini. Mereka mampu mengingat lokasi pasokan air di sepanjang rute yang mereka lewati.

Artikel ini telah terbit di INDO ZONE.

Gajah Si Hewan Besar Yang Jago Berenang

Gajah Si Jago Berenang

Desain website oleh Cahaya TechDev – Klub Cahaya

About the author : Evitaaa
Tell us something about yourself.

Mungkin Anda Menyukai

Dukungan & komentar!

Biar Karya Bicara
Ambil bagian, mainkan peran hidupmu!

Komentar

No comments yet